Sosok Pahlawan Itu Kini Bernama TKI

Written By Asepsandro on Thursday 16 April 2015 | 22:41

Sumber gambar diakses dari nasional.kontan.co.id
Mendengar berita tentang Siti Zaenab, Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Madura, Jawa Timur yang dieksekusi mati di Arab Saudi beberapa hari yang lalu membuat saya tertegun miris dan kemudian jadi kagum pada sosok TKI. Jika diasosiasikan dengan konsep pahlawan yang ada, maka menurut saya tak ada salahnya jika menyebut mereka para TKI ini sebagai pahlawan masa kini. Pahlawan? Kenapa bisa? Inilah hal-hal yang membuat mereka bisa dan layak disebut pahlawan.

Berkorban Dan Berjuang
Berangkat dari keadaan serba sulit, mereka berjuang dan bekerja keras di luar negeri dengan harapan untuk memperbaiki nasibnya dan keluargannya di tanah air. Negeri “zamrud khatulistiwa nan ijo royo-royo”, tempat dimana ia dilahirkan ternyata tidak bisa memberikan kesejahteraan padanya. Maka dari itu mereka pun nekat berkorban meninggalkan semua hal tentang kampung halaman yang ia cintai untuk bekerja di tempat yang mungkin tak pernah disangkanya akan didatanginya. Di luar negeri tersebut, mereka tak hanya berjuang untuk mencari penghasilan, namun mereka disana juga berjuang menyesuaikan diri dengan lingkungan, cuaca ekstrim dan beragam cibiran tentang profesinya. Tak sedikit dari mereka yang mendapatkan perlakuan dari majikan atau orang-orang di sekitarnya. Inilah beberapa filosofi pahlawan yang sangat melekat pada diri seorang TKI.

Datangkan Devisa Negara
TKI adalah sosok yang memiliki keistimewaan yang lebih dari para pekerja manapun termasuk para pejabat sekalipun. Keistimewaan apa yang dimiliki TKI? Ya, mereka adalah pahlawan devisa negara. Menurut liputan6.com, dalam setahun TKI dapat menyumbang devisa negara hingga mencapai Rp 100 Trilyun (Sumber : Liputan6). Bahkan menurut sebuah catatan statistik, angka yang disumbang oleh TKI ini merupakan angka terbesar dalam penyumbang devisa negara (Sumber : Kompasiana). Lalu dengan hasil dan pencapaian yang segemilang ini, sepertinya tidak diragukan lag bahwa sosok pahlawan telah cocok untuk bisa disematkan pada para TKI.

Terpinggirkan dan Tak Dianggap
Sayangnya, TKI ini tergolong pahlawan yang terpinggirkan, sama seperti beberapa pahlawan pendahulunya. Dari beberapa kejadian yang ada, termasuk kasus terbaru dari TKI Siti Zaenab, telah jelas menggambarkan bahwa TKI adalah sosok pahlawan yang terpinggirkan dan tak dianggap. Pemerintahan dari semua era yang ada hanya sebatas omongan dalam hal melindungi dan menyejahterakan TKI. Mereka (para pejabat negara) ini hanya bertindak saat ada kejadian pahit menimpa TKI Indonesia, dan itu hanya bersifat seadanya dan sementara. Inilah pahlawan devisa negara yang terpinggirkan. Miris sekali.

Nusantara, 16 April 2015

Ditulis Oleh : Asepsandro ~asepsandro

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul Sosok Pahlawan Itu Kini Bernama TKI yang ditulis oleh asepsandro yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 22:41

1 komentar:

  1. Awalnya aku hanya mencoba main togel akibat adanya hutang yang sangat banyak dan akhirnya aku buka internet mencari aki yang bisa membantu orang akhirnya di situ lah ak bisa meliat nmor nya AKI NAWE terus aku berpikir aku harus hubungi AKI NAWE meskipun itu dilarang agama ,apa boleh buat nasip sudah jadi bubur,dan akhirnya aku menemukan seorang aki.ternyata alhamdulillah AKI NAWE bisa membantu saya juga dan aku dapat mengubah hidup yang jauh lebih baik berkat bantuan AKI NAWE dgn waktu yang singkat aku sudah membuktikan namanya keajaiban satu hari bisa merubah hidup ,kita yang penting kita tdk boleh putus hasa dan harus berusaha insya allah kita pasti meliat hasil nya sendiri. siapa tau anda berminat silakan hubungi AKI NAWE Di Nmr 085--->"218--->"379--->''259'

    ReplyDelete