Tentang Sukses dan Kesuksesan...

Written By Asepsandro on Saturday 14 July 2012 | 20:41

Semua orang pasti ingin mencapai kesuksesan dalam hidup. Namun apakah anda sudah mengetahui arti dan hakikat sukses itu sendiri. Sejauh saya mempelajari materi kesuksesan dari beberapa sumber, saya mendapatkan satu gambaran umum yang mendefinisikan sukses sebagai sebuah keberhasilan dalam mencapai kejayaan dan kesejahteraan hidup. Tapi, seperti itukah konsep sukses sejati yang sesungguhnya??

Kawan, menurut saya, hakikat sukses saat ini telah tergeneralisasi pada 2 hal. Pertama dari arti sukses itu sendiri, sukses dalam definisi umum saat ini banyak diartikan sebagai sebuah pencapaian hidup dalam bentuk kejayaan dan keberhasilan guna mencapai kesejahteraan hidup. Generalisasi kedua mengerucut pada teknik untuk menggapai sukses. Kebanyakan dari materi yang saya pelajari, cara untuk mencapai kesuksesan adalah dengan mengerahkan seluruh usaha dan kemampuan yang ada pada diri kita sendiri. Artinya pencapaian kesuksesan itu berkecenderungan mengarah hanya pada satu objek yaitu manusia. Apakah teman-teman sependapat dengan kedua kelaziman yang saya ungkap diatas??

Pertanyaannya sekarang adalah apakah seperti itu yang disebut sukses?? Kawan, akhir-akhir ini saya banyak dibuat tercengang dan terbelalak oleh beberapa pernyataan yang diungkap oleh Emha Ainun Nadjib (Cak Nun). Setelah sebelumnya saya menulis tentang Tiga Gen Berkekuatan Super Dalam Diri Manusia Indonesia yang terinspirasi Cak Nun, maka tulisan ini adalah yang kedua dari keadaan yang kurang lebih sama. Kawan, sukses menurut Cak Nun yang saya dengar dari acara-acara maiyah-nya didefinisikan bahwa jika Tuhan (Alloh swt) tidak marah kepada kita sebagai hamba-Nya, itulah sukses. Sangat kontras dengan definisi sukses diatas. Dan wow, hancurlah pemikiran sukses saya selama ini.

Generalisasi kedua akhirnya juga harus mengalami nasib yang sama dengan kelaziman sukses diatas. Ya, kawan, bagaimana tidak sejauh ini saya telah terlalu berpikir “aku oriented”. Saat itu saya selalu menyatakan bahwa “saya, saya harus sukses dan itu adalah saya”. Saat itu saya mungkin sedang mengidap penyakit amnesia tingkat akut, saya lupa dan dengan bodohnya mengacuhkan “sang penentu” dari kesuksesan itu sendiri. Wow, sangat konyol BANGET. Maafkan aku ya Alloh.

Kawan, "aku oriented" harus kalian hindari. Kalian harus sangat selalu melibatkan “sang penentu” itu dalam gapaian cita-cita dan kesuksesanmu. Seperti kata Cak Nun “tugas kita hanya berusaha, sukses bukan urusan kita, sukses atau tidak adalah urusan tuhan (alloh swt)”. Ujar Cak Nun setelah ditranslate dalam bahasa Indonesia. So, bersiaplah menjelang suksesmu, sukses sejati yang sejati-jatinya dan jangan sia-sia kan semua unsur dalam kehidupanmu.

Rawabelong, 14 Juli 2012
20 :48
@asepsandro_del

Ditulis Oleh : Asepsandro ~asepsandro

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul Tentang Sukses dan Kesuksesan... yang ditulis oleh asepsandro yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 20:41

1 komentar:

  1. Natal semakin dekat mari rayakan dengan penuh suka cita bersama ZEUSBOLA

    Dapatkan BONUS DEPOSIT PULSA TANPA POTONGAN RATE
    Khusus buat member ZEUSBOLA

    Jangan Lewatkan Kesempatan Ini…

    JANGAN SAMPAI NYESAL LOHH….

    SEGERA MAINKAN DAN TUNJUKKAN HOKI ANDA!



    ReplyDelete